<
Baznas Nunukan





Jelang Ramadhan 1444H, UPZ BAZNAS SEBATIK TIMUR Distribusikan Rp. 61.500.000. Untuk Pemanfaatan Zakat Produktif dan Pemberdayaan Mustahiq

Administrator BAZNAS | Senin,20 Maret 2023 | View : 1000

Jelang Ramadhan 1444H, UPZ SAKTI SEBATIK TIMUR melakukan pendistribusian Zakat Produktif dan Pemberdayaan Mustahiq

Bertempat di Sekrtariat UPZ SAKTI Kecamatan Sebatik Timur yakni di Balai Nikah KUA Sebatik Timur, Segenap Pengurus UPZ Sakti dan  Kasi Sosial dan Ekonomi Kec Sebatik Timur memberikan bantuan kepada penerima program Ke SAKTI UPZ SAKTI Kecamatan Sebatik Timur Baznas Nunukan (20 Maret 2023)

Agenda rutin UPZ SAKTI yakni penyaluran dana Zakat Konsumtif kepada para Mustahiq secara door to door tidak hanya jelang ramadhan saja akan tetapi per dua bulan melakukan penyaluran dana Zakat, infaq dan Sedekah kepada para Mustahiq baik secara kontinyu maupun yang bersifat ensindental.

Sebelum melakukan pendistribusian secara door to door kepada Mustahiq Konsumtif,  Amad Soderi selaku Sekertaris UPZ SAKTI menyampaikan program- program UPZ SAKTI yakni SAKTI SEHAT untuk bantuan biaya Berobat, SAKTI CERDAS  bantuan biaya Pendidikan, SAKTI TAQWA bantuan bidang keagamaan, SAKTI PEDULI bantuan bencana dalam hal ini musibah kebakaran beberapa hari yang lalu di Kec Sebatik Barat dan SAKTI SEJAHTERA memberikan bantuan modal usaha, harapannya semoga dengan bantuan ke SAKTI an bermanfaat buat penerima dan tidak lupa mendoakan kembali kepada para muzakki.

Dilanjutkan dengan arahan kasi Sosial dan Ekonomi Kecamatan Sebatik Timur, Bpak Ismail menyampaikan bahwa dengan adanya Program UPZ SAKTI kampung Sadar Zakat ini sangat membantu kegiatan di Kecamatan juga dalam hal ini di bidang sosial dan Ekonomi.  Masyarakat sangat terbantukan .

Salmiah selaku bendahara UPZ SAKTI dan Inisiator Kampung Sadar Zakat mengucapkan terima kasih kepada para Muzakki yang telah ber Zakat, infaq, sedekah melalui UPZ SAKTI BAZNAS Nunukan, berkah kepada yang berzakat dan yang menerima zakat

Di lanjutkan dengan pemberian bantuan program SAKTI SEHAT biaya berobat ibu Tina warga Kecamatan Sebatik Utara yang sedang di rawat di RSUD Nunukan diagnosa liver sebesar Rp 1.500.000

SAKTI TAQWA kegiatan Pawai Sambut Ramadhan Desa Sungai Nyamuk sebesar Rp. 500.000

SAKTI CERDAS biaya Pendidikan kepada 4 orang sebesar Rp 5.500.000

SAKTI PEDULI untuk musibah kebakaran di Sebatik Barat Rp. 1.500.000

SAKTI SEJAHTERA bantuan modal usaha untuk ibu Hasniati warga desa Tanjung Aru senilai Rp. 2.500.000. 


Dan 100  mustahiq Kecamatan Sebatik Timur sebesar Rp. 50.000.000

Total penyaluran Rp. 61.500.000


Ketua Baznas Nunukan Ust. H. Zahri Fadli, M.Pd.i mengajak kepada warga Kabupaten Nunukan, instansi di Nunukan, pengusaha ayo kita tumbuhkan kesadaran Berzakat melalui badan resmi dan satu-satunya yang dibentuk oleh pemerintah berdasarkan Keputusan Presiden RI No. 8 Tahun 2001 yang memiliki tugas dan fungsi menghimpun dan menyalurkan zakat, infaq, dan sedekah (ZIS) pada tingkat nasional. Lahirnya Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat semakin mengukuhkan peran BAZNAS sebagai lembaga yang berwenang melakukan pengelolaan zakat secara nasional. ,” 

Jika seluruh zakat, infaq, sodakoh (ZIS) bisa dikonsolidasikan melalui Baznas Nunukan, ia yakin perolehan Penghimpunan yang akan meningkat. Di sisi lain, semakin banyak yang akan menerima manfaatnya. 

Melalui Baznas Nunukan, penyaluran zakat bisa lebih merata dan transparan. Mulai renovasi pondok pesantren, rumah ibadah. Kemudian BPJS Ketenagakerjaan untuk Imam Masjid, Marbot dan Guru Ngaji. Selain itu juga bisa dimanfaatkan untuk pemulangan warga terlantar, Bantuan Dana Kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran, hingga pengembangan UMKM. 

“Kita bisa memberikan bantuan banyak sekali ya kepada mereka yang memang membutuhkan. Sehingga nantinya manfaat dari zakat ini bisa cukup banyak, dan tidak hanya zakat saja tapi termasuk infaq sodakoh. Jadi ZIS ini kita dorong dan wujud dari gerakan cinta zakat inilah saya pengin ini kita tradisikan,” tandas Zahri. 


Turut serta menyalurkan bantuan ke empat desa di wilayah kecamatan Sebatik Timur dari Kasi Sosial dan Ekonomi Kecamatan Sebatik Timur bapak Ismail, Kepala KUA Sebatik Timur bpk Muh Ilyas, Sekrtaris UPZ bpk Amad Soderi, Bendahara UPZ ibu Salmiah, Penyuluh Agama Islam ibu Haderiyah, Hj Rukiati, Miftahuldina, Nur Azma, Naiba, muslim Latasi, Andi Mustarim, Andi Nuralang, Hasmiana, Penyuluh KB Jumatirah, Pendamping PKH Herlina.



Share Sosmed :
Lihat Berita Lainya


Tinggalkan Komentar :

Silahkan Isi Komentar Anda Disini
Kirim Komentar
Klik Cari

Berita Terbaru

Tabligh Akbar 1441 H Dan Pelatihan Fardhu Kifayah Di Masjid Al-Muhajirin, Desa Harapan, Kec. Tulin O...
Selengkapnya

Program Mualaf Center Baznas (Mcb) Akan Hadir Di Desa Tataban Tulin Onsoi, Kab. Nunukan...
Selengkapnya

Sosialisasi Gerakan Sadar Zakat Pada Mako Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Kab. Nunukan Dengan Tema M...
Selengkapnya

Sosialisasi Pada Pengadilan Negeri Kelas II Dalam Rangka Mengefektifkan Beberapa Instansi Yg Belum M...
Selengkapnya

Penyerahan Bantuan Sosial (Penanganan Corona Virus Disease / Covid-19) Di Kab Nunukan Sebesar Rp. 5....
Selengkapnya

Pengumpulan Infaq Dan Shodaqoh Pada Kantor Polsek Nunukan Bulan Maret Capai 1 Juta Lebih...
Selengkapnya

Kotak Infaq & Shadaqoh (Kotak Amal) Baznas Kab. Nunukan Pada Praktek Dr.H. Dulman L, M.Kes, So.Og Ca...
Selengkapnya

Bantuan Sosial Penanganan Corona Virus Disease Covid-19 Kepada Dr. Kamardy Nur Syarifuddin Sp.B, M.K...
Selengkapnya

Baznas Kab.Nunukan Hari Ini Kembali Melakukan Disinfeksi Di 3 Tempat Ibadah Yaitu Musholla Al Mustho...
Selengkapnya

Baznas Kab.Nunukan Turun Langsung Ikut Serta Dalam Penanganan Wabah, Pihaknya Melakukan Disinfeksi D...
Selengkapnya

Baznas Kab. Nunukan Memberikan Santunan Untuk Korban Kebakaran Rt.09 Nunukan Barat...
Selengkapnya

133 Mustahik Kabupaten Nunukan Menerima Bantuan Dana Dhuafa Dari Baznas Kab. Nunukan...
Selengkapnya